Blog Archives

Masalah-masalah di Era Reformasi

Oleh Casey J. Chalk

95 Dalil Luther (Sumber: stpaulcenter.com)

Tidak mengherankan, begitu Reformasi menyingkirkan otoritas penafsiran yang diterima untuk menengahi perselisihan teologis, gagasan-gagasan teologis dan penafsiran yang saling bersaing bertambah banyak, tanpa ada cara untuk menyelesaikannya. Masalah-masalah ini dimulai tak lama setelah pemikiran Luther menyebar ke seluruh Jerman dan kemudian ke seluruh benua Eropa. Erasmus, seorang humanis Katolik dan kritikus Gereja, yang menulis hanya beberapa tahun sesudah Reformasi, bertanya kepada Luther:

Mengapa “saudara-saudara”-mu sangat tidak saling sependapat satu sama lain? Semuanya mempunyai Kitab Suci yang sama, semuanya mengaku mempunyai roh yang sama. Namun, [Andreas] Karlstadt sangat tidak setuju dengan Anda. Begitu juga dengan Zwingli, Oecolampadius dan Captio, yang menerima pendapat Karlstadt meskipun tidak memberikan alasan-alasannya. Kemudian lagi, Zwingli dan Balthazar [Hubmaier] berbeda pendapat dalam banyak hal … Karena kalian semua membahas pokok bahasan Kitab Suci, jika ada kejelasan di dalamnya, mengapa ada begitu banyak ketidaksepakatan di antara kalian? Read the rest of this entry