Blog Archives

Pantang Daging, Makan Salmon – Tentang Pantang Katolik

Salmon With Smoked Salmon Butter foto oleh Lisa Nicklin (Sumber: cooking.nytimes.com)

Pada masa Prapaskah umat Katolik selalu membahas tentang tata cara pantang dan puasa. Salah satu pantang yang paling umum dilakukan adalah pantang daging.  Gereja menyerukan umat beriman untuk berpantang pada hari Jumat sepanjang tahun yang diatur dalam Kitab Hukum Kanonik 1250-1251. Read the rest of this entry

Puasa Kristus sebagai Jawaban Sejarah Israel

Oleh Gary Michuta

Jesus Tempted in the Wilderness (Jésus tenté dans le désert) karya James Tissot (Sumber: wikimedia.org)

Ketika Allah menjadi manusia dan tinggal di antara kita, segala sesuatu yang Ia lakukan adalah wahyu yang penuh makna. Namun kadang-kadang tidak selalu jelas mengapa Yesus melakukan sesuatu yang dilakukan-Nya. Contohnya mengapa Yesus menuju ke padang pasir untuk berpuasa selama 40 hari, berdoa, dan digoda oleh Iblis (Matius 4:1-11, Markus 1:12-13, Lukas 4:1-13)? Beberapa perikop Perjanjian Lama mampu menjelaskan alasannya. Read the rest of this entry

Mengapa Tuhan Yesus Berpuasa 40 Hari di Padang Gurun?

Oleh Gary Michuta

Temptations of Christ (Mosaik di Basilika San Marco) (Sumber: wikimedia.org)

Pernahkan Anda bertanya mengapa Masa Prapaskah yang kudus itu selama 40 hari? Saya pikir sebagian umat Katolik tahu jawabannya: “Masa puasa selama empat puluh hari setiap tahun, Gereja mempersatukan diri dengan misteri Yesus di padang gurun” (KGK 540). Yesus berpuasa 40 hari dan 40 malam, begitu juga kita melakukannya, namun masih menyisakan pertanyaan: Mengapa 40? Read the rest of this entry

Hari Puasa & Pantang dan Masa Suci Quadragesima

40 Hari Prapaskah (Sumber: www.catholicsistas.com/)

40 Hari Prapaskah (Sumber: http://www.catholicsistas.com/)

Terima kasih kepada RD. Yohanes Istimoer Bayu Ajie yang telah memberikan penjelasan mengenai hal ini untuk menambah wawasan kami. (Di-update tanggal 28 Februari 2020)

Masa Prapaskah adalah masa pertobatan dalam menyambut Paskah Tuhan kita Yesus Kristus. Pada masa Prapaskah ini umat Katolik mengisi kegiatannya dengan berdoa, puasa (dan pantang) dan amal kasih. Masa Prapaskah ini kita memperingati 40 hari Tuhan Yesus berpuasa di padang gurun dan dicobai Iblis dan juga masa pengembaraan umat Israel di padang gurun setelah keluar dari tanah Mesir. Masa Tobat ini dimulai dari Rabu Abu sampai Sabtu Suci. Dan muncul angka 46 hari. Kok bisa begitu?

Ternyata dalam Masa Prapaskah ini ada dua macam perhitungan yaitu hari pantang dan puasa dan Masa Suci Quadragesima, yang keduanya berjumlah 40 hari [1]. Unik kan? Read the rest of this entry